Wednesday, April 1, 2015

Ok, saya sekarang lagi ada waktu lagi untuk update web musik ini dan rencananya nanti malam mau coba juga belajar sendiri "Chord Progression", tapi untuk pelajaran musik kita kali ini, belum sampai ketahap itu ya..

Kali ini saya akan menjelaskan lagi mengenai "kunci G, F" yang biasa dipakai pada musik not balok. Sebenarnya masih ada satu kunci lagi, yaitu "kunci C", tapi setahu saya, kunci ini jarang digunakan pada partitur not balok untuk bermain keyboard/piano, jadi saya akan fokus pada "kunci G" dan "F" saja.

Kunci G :

Kunci G berbentuk seperti kepala biola dan kunci G digunakan untuk menuliskan nada-nada tinggi (Sopran, Mezzo Sopran, Alto ).

Kunci F :

Kunci F adalah kunci yang biasa digunakan untuk menuliskan nada-nada rendah, maka kunci F disebut juga kunci Bass ( Alto, Tenor, Bariton).

Pada Piano, tanda kunci G (Treble Clef) biasa digunakan untuk not balok yang akan dimainkan oleh tangan kanan. Sedangkan kunci F (Bass Clef) biasa digunakan untuk not balok yang akan dimainkan oleh tangan kiri.


Jadi setelah kita bisa membaca not balok, maka secara teori kita bisa memainkan sebuah lagu dengan "lengkap" menggunakan tangan kiri sebagai bas dan tangan kanan melodi beserta chords-nya. Ini sangat sederhana bukan :-)
Lalu bagaimana dengan pembagian nada rendah dan tinggi pada tuts piano?. Secara umum, pembagian nada ini dapat dilihat pada gambar dibawah :

No comments:

Post a Comment